
Bola.net - - Gelandang Real Madrid, Marco Asensio, diyakini sudah mengatakan pada manajer Zinedine Zidane bahwa ia akan meninggalkan klub kecuali mendapatkan jaminan menit bermain di musim kompetisi kali ini.
Asensio merupakan salah satu talenta muda paling menjanjikan di Eropa musim ini, namun ia baru empat kali turun sebagai starter di La Liga musim ini, meski Zidane dikabarkan amat yakin pada kemampuan sang pemain.
Pemain 21 tahun pun dikabarkan mulai merasa kecewa dengan situasi yang ia alami, dan The Mirror mengabarkan ia menuntut Zidane memberinya lebih banyak menit bermain atau mengancam bakal angkat kaki dari Bernabeu.
Marco Asensio.
Pemuda Spanyol, yang sudah mencetak lebih banyak gol dari Cristiano Ronaldo di Spanyol musim ini, mengikat kontrak baru di musim panas dan bakal membuatnya terikat di klub hingga 2023.
Namun demikian, andai Asensio memutuskan meninggalkan Bernabeu lebih cepat dari kontraknya, maka manajer Manchester City, Josep Guardiola, dikabarkan siap menampungnya di Etihad.
Asensio sendiri bermain 90 menit ketika Madrid menang 6-0 atas APOEL dalam laga lanjutan Liga Champions di Siprus semalam.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 November 2017 22:48
-
Liga Spanyol 21 November 2017 21:06
-
Liga Spanyol 21 November 2017 20:03
-
Liga Spanyol 21 November 2017 19:57
Terpesona Magis De Bruyne, Madrid Siap Ajukan Penawaran Fantastis pada City
-
Liga Spanyol 21 November 2017 18:35
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...