Diisukan Mendekat ke Barca, Reina Masih Bungkam

Diisukan Mendekat ke Barca, Reina Masih Bungkam
Pepe Reina. (c) AFP
Bola.net - Diincar Barcelona FC tak membuat kiper Napoli, Pepe Reina 'silau'. Hingga saat ini ia belum bisa memastikan kemana akan berlabuh pada musim panas nanti.

Reina menyatakan bahwa ia perlu untuk berbicara dengan manajemen Liverpool terlebih dahulu sebelum memutuskan pilihannya. Saat ini, pemain yang membela Napoli dengan status pinjaman tersebut masih ingin fokus bersama Partenopei.

"Saya tidak tahu bermain di mana tahun depan. Rencana saya hanya menikmati musim ini dan bermain dengan baik. Kemudian saya akan ke Liverpool guna membicarakan semuanya," cetus Reina.

"Masa depan saya di sini, di Italia. Kita akan lihat apa yang akan terjadi Juni nanti," pungkasnya. [initial]

 (mrc/gag)