Diincar United, Turan Mengaku Bahagia di Atletico

Diincar United, Turan Mengaku Bahagia di Atletico
Arda Turan. (c) afp
Bola.net - Gelandang Atletico Madrid, Arda Turan menegaskan dirinya saat ini merasa bahagia berada dalam skuat terbaik di Spanyol kendati diincar oleh Manchester United.

Turan sudah cukup lama dihubung-hubungkan dengan klub-klub asal Premier League, yakni Liverpool dan United. Akan tetapi, pada akhirnya Setan Merah santer dikabarkan menjadi yang terdepan dalam perburuan pemain asal Turki itu.

Sebab, Manajer United, Louis Van Gaal, ingin adanya tambahan gelandang yang memiliki kecepatan dan juga kreativitas. Turan pun akhirnya buka suara untuk menanggapi rumor tersebut.

Ditegaskannya, ia merasa bahagia bisa memperkuat Atletico, tim yang dinilainya sebagai yang terbaik di Spanyol saat ini. "Saya berada dalam tim terbaik di Spanyol," tegasnya pada EFE. [initial]

 (efe/dim)