Diincar City, Atletico Pagari Simeone

Diincar City, Atletico Pagari Simeone
Diego Simeone. (c) AFP
Bola.net - Ramainya spekulasi yang menghubungkan Diego Simeone dengan Manchester City membuat kubu Atletico Madrid gelisah dan coba memagari sang pelatih.

Kinerja apik Simeone bersama Los Rojiblancos memang sudah membuatnya dipandang sebagai salah satu pelatih mdua potensial di Eropa. Bahkan pria asal Argentina itu kabarnya dibidik City andai mereka memutuskan berpisah dengan manajer Manuel Pellegrini.

Namun kubu Atletico, melalui sang presiden Enrique Cerezo coba menepis gosip tersebut jauh-jauh.

"Semua itu cuma rumor, akan selalu ada rumor," ujarnya pada Efe, sembari menambahkan jika Simeone 'bahagia' bersama tim dan memujinya sebagai 'pria baik yang ingin terus bekerja' (di Vicente Calderon). (efe/row)