
Bola.net - Frenkie De Jong nampaknya bakal cabut dari Camp Nou di musim dingin ini. Pasalnya Barcelona dilaporkan sudah menetapkan banderolnya di bursa transfer kali ini.
De Jong merupakan salah satu rekrutan termahal yang dibuat Barcelona. Sang gelandang dibeli dari Ajax Amsterdam dengan harga yang fantastis di tahun 2019 silam.
Sejauh ini De Jong masih kesulitan tampil optimal di skuat Barcelona. Bahkan belakangan ia mulai tersisih dari skuat Barcelona di bawha kepemimpinan Xavi Hernandez.
Advertisement
Chelsea dan Manchester United dilaporkan tertarik untuk merekrut De Jong. El Nacional mengklaim bahwa Barcelona kini sudah siap untuk berpisah dengan sang gelandang.
Simak situasi transfer De Jong di bawah ini.
Tidak Dibutuhkan
Menurut laporan tersebut, Barcelona dilaporkan siap menjual De Jong. Pasalnya Xavi tidak lagi membutuhkan sang pemain.
Belakangan ada beberapa gelandang muda yang lagi naik daun di skuat Barcelona. Mereka adalah Pedri, Gavi, dan Nico Gonzalez yang mulai jadi pilihan utama Xavi.
Jadi Xavi menilai De Jong bisa cabut dari skuat Barcelona. Terutama karena Barcelona sedang butuh uang untuk menyeimbangkan neraca keuangan mereka.
Pasang Harga
Menurut laporan tersebut, Barcelona sudah menghubungi MU dan Chelsea. Mereka mengabarkan sang gelandang bisa cabut dari Camp Nou.
Tim asal Catalunya itu dilaporkan juga sudah menetapkan harga jual sang gelandang. Mereka menginginkan sekitar 50 juta Euro untuk jasa De Jong.
Barcelona tidak buru-buru menjual sang gelandang. Jika di musim dingin ini tidak ada klub yang memenuhi tawaran mereka, El Blaugrana baru akan menjual De Jong di musim panas nanti.
Kontrak Panjang
Kontrak De Jong sendiri sebenarnya masih cukup panjang. Sang gelandang terikat kontrak hingga tahun 2026 mendatang.
Namun Barcelona terpaksa menjualnya dengan harga yang cukup murah agar neraca keuangan mereka bisa cepat seimbang.
Klasemen La Liga
(El Nacional)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 16 Januari 2022 21:41
City Sikat Chelsea, Legenda MU Yakin Perburuan Gelar EPL Sudah Berakhir
-
Liga Inggris 16 Januari 2022 16:53
-
Liga Inggris 16 Januari 2022 13:43
Persaingan Juara Premier League Berakhir di Januari, Man City?
-
Liga Inggris 16 Januari 2022 12:14
Man City 1-0 Chelsea, Thomas Tuchel: Gara-gara Kevin De Bruyne!
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...