Digosipkan Bakal Rekrut Joshua Kimmich, Barcelona: Sulit Bung!

Digosipkan Bakal Rekrut Joshua Kimmich, Barcelona: Sulit Bung!
Joshua Kimmich usai Bayern Munchen kalah dari Bayer Leverkusen pada pekan ke-25 Bundesliga 2022/2023 (c) AP Photo/Martin Meissner

Bola.net - Direktur olahraga Barcelona, Deco buka suara terkait rumor timnya akan merekrut Joshua Kimmich. Ia mengakui transfer gelandang Bayern Munchen itu sulit untuk dilakukan.

Di musim panas tahun lalu, Barcelona kehilangan Sergio Busquets. Barcelona mencoba mengganti kepergian Busquets dengan merekrut Oriol Romeu, namun mereka dikabarkan kurang puas dengan sang gelandang.

Itulah mengapa Barcelona dirumorkan akan berburu gelandang bertahan baru di musim panas nanti. Satu nama yang dilaporkan akan direkrut Barcelona adalah gelandang milik Bayern Munchen, Joshua Kimmich.

Baru-baru ini Deco diminta keterangan mengenai rumor Kimmich tersebut. Bagaimana tanggapannya? Simak selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Sulit Cari Pengganti

Sulit Cari Pengganti

Duel udara antara gelandang Barcelona, Sergio Busquets dengan penyerang Espanyol, Joselu pada laga pekan ke-34 Liga Spanyol 2022/2023, Senin (15/5/2023) WIB. (c) AP Photo/Joan Monfort

Baru-baru ini, Deco mengakui bahwa timnya memang lagi berburu gelandang bertahan baru sebagai pengganti Busquets.

Namun ia mengakui bahwa tidak banyak gelandang bertahan top yang bisa menggantikan peran Busquets di tim mereka.

"Saya rasa nyaris mustahil untuk mencari pengganti Busquets. Rodri adalah sosok paling mendekati untuk itu, namun City tidak akan menjualnya ke klub lain," ungkap Deco.

2 dari 4 halaman

Tidak Mudah

Tidak Mudah

Duel Viktor Claesson dan Joshua Kimmich dalam laga Liga Champions FC Copenhagen vs Bayern Munchen, Rabu (4/10/2023). (c) Ritzau Scanpix via AP Photo/Liselotte Sabroe

Deco tidak menampik bahwa timnya berminat untuk merekrut Kimmich dari Bayern Munchen.

Namun ia mengakui gelandang berusia 28 tahun itu punya harga yang mahal sehingga sulit untuk diboyong ke Camp Nou.

"Kimmich adalah pemain yang top, namun tidak mudah untuk mendatangkannya. Anda bisa melihat berapa harga yang dibayarkan Chelsea untuk mendatangkan [Moises] Caicedo, jadi transfer ini tidaklah mudah," pungkasnya.

3 dari 4 halaman

Mahar Transfer

Mahar Transfer

Gelandang Bayern Munchen, Joshua Kimmich. (c) Martin Sylvest/Ritzau Scanpix via AP Photo

Kontrak Kimmich di Bayern Munchen sendiri habis pada tahun 2025 mendatang.

Die Roten dikabarkan siap menjual sang gelandang di kisaran 70 juta Euro pada musim panas nanti.