Diego Simeone 'Tuhan' di Atletico Madrid

Diego Simeone 'Tuhan' di Atletico Madrid
Diego Simeone (c) VIImages
- Mantan winger Atletico Madrid, Cristian Rodriguez mengklaim bahwa Diego Simeone bak Tuhan di Vicente Calderon. Menurutnya, Simeone telah mengubah Los Rojiblancos menjadi sebuah tim hebat.


Sejak menjadi sosok yang bertanggung jawab pada tim pada 2011 silam, Diego Simeone memang telah sukses membawa Atletico menjadi salah satu kekuatan yang diperhitungkan di Eropa.


Pelatih asal Argentina tersebut sukses memenangkan beberapa gelar, seperti Liga Europa, Piala Super Eropa, Copa del Rey dan juga trofi La Liga, dan juga sempat membawa Atletico lolos ke final Liga Champions.


"Dia membangun staf kepelatihan dengan luar biasa, serta skuat yang sangat baik pula," ujarnya.


"Dia adalah pelatih yang menuntut anda memberikan 100 persen diri anda. Dia benar-benar tahu bagaimana seharusnya ruang ganti dan itu membantu banyak," tambahnya.


"Di klub saya pikir dia seperti Tuhan. Semua orang mencintai dan menghormatinya. Dia adalah pelatih yang telah banyak mengangkat trofi. Ini seperti dia tak tersentuh di klub dan orang-orang mencintainya," tutupnya.[initial]


 (fft/dzi)