Dicoret dari Copa, Madrid Masih Jual Tiket Laga Cadiz

Dicoret dari Copa, Madrid Masih Jual Tiket Laga Cadiz
Real Madrid (c) AFP
- Real Madrid rupanya tak mau menyerah begitu saja dalam upaya mengajukan banding atas keputusan RFEF, yang mencoret mereka dari Copa del Rey.


Madrid dianggap menurunkan pemain ilegal, usai memainkan Denis Cheryshev, kala menang 3-1 atas Cadiz di leg pertama babak 32 besar. Pemain Rusia harusnya absen, karena ia sudah mengumpulkan tiga kartu kuning di Villarreal musim lalu.


Namun Madrid disebut akan mengajukan banding atas keputusan RFEF. Selain itu, klub juga yakin mereka takkan didepak dari kompetisi, usai mereka dikabarkan masih menjual tiket untuk pertandingan leg kedua melawan Cadiz, yang akan digelar pada 16 Desember mendatang di Bernabeu, menurut laporan AS.


Meski demikian, Madrid juga mengantisipasi andai usaha banding mereka gagal, dengan menambahkan keterangan: "Jika nantinya pertandingan memang dibatalkan, Madrid akan mengembalikan uang yang sudah dibayarkan secara penuh."




Madrid sendiri bakal bermain melawan Malmo di duel Liga Champions tengah pekan ini. [initial]


 (as/rer)