Dicampakkan Koeman, Wonderkid Barcelona Ini Merapat ke Manchester United?

Dicampakkan Koeman, Wonderkid Barcelona Ini Merapat ke Manchester United?
Ilaix Moriba merayakan golnya ke gawang Osasuna bersama Jordi Alba (c) AP Photo

Bola.net - Spekulasi masa depan Ilaix Moriba memasuki babak baru. Wonderkid Barcelona itu dilaporkan kini condong bergabung dengan Manchester United di musim panas ini.

Moriba merupakan salah satu wonderkid milik Barcelona. Ia cukup sering mendapatkan kesempatan untuk bermain di tim utama Barcelona sejak awal tahun kemarin.

Gelandang berusia 18 tahun itu tampil cukup ciamik di lini tengah Barcelona. Alhasil beberapa klub seperti Manchester United meminati jasanya.

Dilansir Marca, MU berpotensi mendapatkan jasa sang gelandang. Setelah sang gelandang dilaporkan kecewa berat dengan Barcelona.

Simak situasi Moriba selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Dicampakkan Koeman

Menurut laporan tersebut, Moriba kecewa dengan Barcelona setelah ia dicampakkan Ronald Koeman.

Ini terjadi baru-baru ini. Koeman memutuskan untuk tidak memasukkan Moriba dalam skuat pra musim Barcelona.

Langkah ini diambil karena Moriba diberitakan masih ogah meneken kontrak baru di Barcelona, sehingga ia ditepikan sejenak dari skuat Barcelona.

2 dari 3 halaman

Diamati MU

Menurut laporan tersebut, situasi Moriba ini ternyata diamati oleh Manchester United.

Setan Merah diketahui sangat tertarik merekrut Moriba. Mereka menilai sang gelandang bisa menjadi gelandang top di masa depan.

Untuk itu mereka mulai ambil ancang-ancang untuk merekrut Moriba di musim panas ini.

3 dari 3 halaman

Pasang Harga

Barcelona sendiri dirumorkan sudah pasrah jika harus berpisah dengan Moriba di musim panas ini.

El Blaugrana dilaporkan akan menjual Moriba di kisaran angka 30 juta Euro di musim panas ini.

(Marca)