Dibanjiri Kritikan Internal, Benzema Tetap Legawa

Dibanjiri Kritikan Internal, Benzema Tetap Legawa
Karim Benzema (c) AFP
Bola.net - Striker Real Madrid, Karim Benzema, tengah mengalami masa sulit dalam karirnya di awal musim ini. Setelah dalam beberapa pertandingan terakhir mendapatkan cemoohan dari suporter Madrid sendiri, striker asal Prancis ini juga sempat bersitegang dengan Pepe dalam laga kontra Atletico Madrid.

Bek asal Portugal tersebut kesal kepada Benzema yang kurang berkontribusi dalam membantu pertahanan. Tak hanya itu, bek Sergio Ramos dan juga pelatih Carlo Ancelotti juga secara bergantian mengkritik performa pemain berusia 25 tahun tersebut.

Menghadapi situasi pelik itu, Benzema berusaha tetap tenang dan mengungkapkan bahwa ia akan terus memperbaiki permainannya.

"Tak ada masalah, saya hanya perlu tetap bekerja keras," ungkap pemain keturunan Aljazair tersebut.

"Saya tetap tenang, yang penting adalah saya tetap bermain. Saya akan turut membantu pertahanan, seperti apa yang diinginkan publik kepada saya."

Benzema sejauh ini telah bermain di tujuh pertandingan Liga Spanyol dengan koleksi dua gol dan dua assist, sebuah catatan yang jauh dari harapan publik Bernabeu.

"Saya akan terus memberikan yang terbaik bagi klub," tegas eks penggawa Lyon ini. [initial]

 (tsp/mri)