
Bola.net - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengakui jadwal laga yang harus dihadapi timnya memang sulit akan tetapi ia ingin anak-anak asuhnya beradaptasi dan tak mencari alasan jika mereka meraih hasil negatif.
Madrid akhirnya bermain lagi setelah menganggur sejak bulan Maret kemarin. Mereka menjalani laga pekan ke-28 La Liga melawan Eibar, Minggu (14/06/2020).
Kini ada 10 pertandingan tersisa di La Liga. Akan tetapi jadwalnya sungguh memberatkan dari segi fisik.
Advertisement
Sebab kini skuat Madrid harus bermain tiga kali sehari dalam beberapa pekan ke depan. Situasi ini jelas sangat tidak ideal, terlebih persiapan jelang digulirkannya lagi liga juga kurang lama.
Adaptasi
Saat melawan Eibar, Real Madrid memang berhasil menang dengan skor 3-1. Semua gol Los Blancos dicetak pada babak pertama.
Namun permainan Madrid menurun di babak kedua. Eibar pun bisa mengembangkan permainannya dan membalas satu gol. Mereka sejatinya bisa saja mencetak lebih dari satu gol di laga ini.
Laga itu bisa jadi mencerminkan apa yang akan terjadi di laga-laga Madrid berikutnya. Namun Zinedine Zidane berharap anak-anak asuhnya tidak cari-cari alasan jika mereka menuai hasil maksimal dan meminta mereka beradaptasi dengan situasi yang ada.
“Sepak bola saat ini sangat berbeda, tetapi kami harus beradaptasi. Babak pertama bagus, tetapi kami merasa kesulitan setelah jeda," katanya kepada wartawan dari Marca usai laga.
Fokus ke Laga Berikutnya
Zinedine Zidane mengisyaratkan ia cukup optimis menghadapi jadwal yang ketat ini. Sebab ia masih memiliki banyak pemain di skuatnya.
Zidane lantas ingin anak-anak asuhnya segera fokus ke laga berikutnya. “Ini adalah tiga poin penting, tetapi kami memiliki 10 pertandingan lagi."
“Kami tidak bisa melakukan apa pun tentang jadwal. Kami memiliki skuat yang besar, dan setiap pemain siap. Sekarang kita istirahat dan bersiap untuk pertandingan selanjutnya," tandas Zidane.
Di laga berikutnya, Zinedine Zidane akan memimpin skuat Real Madrid berhadapan dengan Valencia. Laga ini akan digelar di Alfredo Di Stefano, Jumat (19/06/2020) dini hari WIB.
(marca)
Baca Juga:
- Cetak Gol, Marcelo Ikut Dukung Gerakan #BlackLivesMatter
- Man of the Match Real Madrid vs Eibar: Toni Kroos
- Dua Poin Penting dari Sergio Ramos Usai Laga Real Madrid vs Eibar
- Hasil Pertandingan Real Madrid vs Eibar: Skor 3-1
- Ketika Bola Hasil Free Kick Cristiano Ronaldo Bikin Suporter Cilik Bournemouth Patah Tangan
- Real Madrid Intip Peluang Daratkan Raheem Sterling
- Pelatih Ajax: Kalau Real Madrid Ragu, Pilih MU Saja ya Donny van de Beek
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 14 Juni 2020 23:00
-
Liga Spanyol 14 Juni 2020 19:40
Real Madrid vs Eibar: Menunggu Aksi Dua 'Pemain Baru' Andalan Zidane
-
Liga Spanyol 14 Juni 2020 17:30
-
Liga Spanyol 14 Juni 2020 12:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...