Di Maria Tak Simpan Dendam pada Presiden Madrid

Di Maria Tak Simpan Dendam pada Presiden Madrid
Florentino Perez (c) AFP
- Angel di Maria mengaku ia tidak menyimpan dendam pada presiden Real Madrid, Florentino Perez.


Sebelumnya, banyak beredar kabar yang mengatakan bahwa Di Maria kecewa dengan Perez, yang menolak menaikkan gajinya usai membawa Madrid menjadi juara Liga Champions. Hal tersebut lantas memicu sang winger pindah ke Manchester United.


Namun Di Maria menegaskan bahwa ia punya hubungan yang bagus dengan Perez.


"Saya tidak punya banyak hal untuk dikatakan. Saya tidak menyimpan dendam atau apapun. Ia adalah seorang presiden yang harus melakukan apa yang harus ia lakukan.," tutur Di Maria pada Marca.


"Ketika ia membeli saya, saya datang. Ketika saya harus pergi, saya pergi," pungkasnya.


Madrid akan bermain melawan Las Palmas di La Liga akhir pekan ini. [initial]


 (mar/rer)