Di Maria: Saya Tak Pernah Ingin Tinggalkan Madrid

Di Maria: Saya Tak Pernah Ingin Tinggalkan Madrid
Angel Di Maria (c) AFP
- Angel di Maria mengaku ia tidak pernah benar-benar berniat ingin pergi dari Real Madrid.


Pemain Argentina itu dibeli dari Manchester United di tahun 2014, usai ia membawa Madrid memenangkan Liga Champions ke-10 alias La Decima. Namun usai tampil buruk di Old Trafford, ia lantas memutuskan hengkang ke PSG musim panas lalu.


Meski demikian, Di Maria mengaku ia punya banyak kenangan hebat di Bernabeu.


"Saya pergi dengan memberikan momen yang indah di Madrid. Memenangkan La Decima amat istimewa, dan saya mendapatkan tepuk tangan meriah di laga terakhir saya akan selalu berterima kasih atas semua perhatian dari fans Madrid," tutur Di Maria pada Marca.


"Saya sendiri tak pernah ingin pergi. Namun hal seperti ini memang kerap terjadi di sepakbola. Tapi saya akan terus mengingat momen terbaik di Madrid, terutama aplaus yang saya terima di laga terakhir saya." [initial]


 (mar/rer)