Di Maria: Pemain Terbaik Menangkan Ballon d'Or

Di Maria: Pemain Terbaik Menangkan Ballon d'Or
Angel di Maria. (c) AFP
Bola.net - Angel di Maria secara tegas menyebut Ballon d'Or adalah simbol penting bagi seorang pemain profesional untuk mendapatkan predikat terbaik.

Pemain Real Madrid tersebut sadar bahwa ia tak pernah mencatatkan prestasi yang patut dibanggakan di gelaran Ballon d'Or beberapa tahun terakhir. Ia pun bertekad untuk terus bekerja keras guna memperbaiki catatan pribadinya.

"Pemain terbaik adalah mereka yang sudah memenangkan Ballon d'Or," jelas Di Maria pada Radio La Red.

"Saya tidak pernah mendapatkannya dan bahkan tidak masuk dalam daftar 10 atau 50 besar. Hal semacam ini sudah biasa terjadi. Itu berarti anda harus terus bekerja lebih keras lagi," pungkasnya.

Di Maria belum lama ini ikut menghantarkan Real Madrid menjadi juara Liga Champions dengan mengalahkan Atletico Madrid di final (25/5). [initial]

  (red/rer)