Di Maria: Florentino Perez? Itu Hanya Masa Lalu

Di Maria: Florentino Perez? Itu Hanya Masa Lalu
Angel di Maria. (c) AFP
Bola.net - Winger Manchester United, Angel di Maria, mengaku kini tak lagi memikirkan tentang Real Madrid dan presiden Florentino Perez.

Sebelumnya, dalam surat terbuka yang ia tulis pasca kepindahan ke Old Trafford, Di Maria menyebut Perez dan klub tak menghargai jasanya, yang telah memainkan peran penting dalam sukses Madrid menjadi juara Liga Champions dan Copa del Rey musim lalu.

"Florentino? Semua itu sudah berlalu," tutur Di Maria menurut laporan yang diturunkan Marca.

"Semuanya sudah selesai sekarang. Saat ini saya ada di klub yang amat besar, saya bahagia dengan semuanya. Saya terus bekerja untuk beradaptasi dengan sepakbola Inggris, dengan rekan setim saya, dan dengan apa yang diinginkan oleh pelatih," pungkasnya.

Di Maria mencetak satu gol dan tiga assists kala Argentina menang 4-2 atas Jerman di laga uji coba awal pekan ini. [initial]

 (mar/rer)