Di Maria Dijual Karena Minta Gaji Selevel Ronaldo

Di Maria Dijual Karena Minta Gaji Selevel Ronaldo
Di Maria dijual karena minta gaji kelewat tinggi. (c) AFP
Bola.net - Presiden Real Madrid Florentino Perez mengungkapkan alasan di balik penjualan Angel Di Maria ke Manchester United. Perez mengakui bahwa alasan utama transfer itu bisa terjadi adalah karena uang.

Perez mengungkapkan bahwa Madrid sebenarnya sudah menawarkan peningkatan gaji kepada sang pemain. Namun permintaan gaji Di Maria terlalu tinggi dan Madrid tak mau menurutinya.

"Madrid sudah memberikan tawaran kompetitif untuk Di Maria, dan dia menolak. Dalam hal ini sang pemain masih punya kontrak namun ingin pergi. Dia memiliki keinginan finansial yang tidak bisa dituruti Real Madrid," terang Perez seperti dilansir AS.

Perez menambahkan bahwa permintaan gaji Di Maria sudah kelewat tinggi dalam pandangan klub. Perez mengungkapkan bahwa Di Maria ingin mendapat gaji selevel dengan Cristiano Ronaldo.

"Permintaan gaji Di Maria selevel gaji Ronaldo, tak ada yang mendapat gaji itu di Madrid. Jika saya menurutinya, akan ada resiko terhadap stabilitas keuangan klub." (as/hsw)