Deulofeu Senang Pulang Kampung ke Barca

Deulofeu Senang Pulang Kampung ke Barca
Gerard Deulofeu. (c) AFP
Bola.net - Winger Gerard Deulofeu mengaku senang bisa kembali ke Barcelona FC setelah berpetualang di kompetisi Premier League bersama Everton. Deulofeu cuma dipinjamkan selama satu musim di Goodison Park.

Performa Deulofeu di bawah kendali Roberto Martinez memang cukup impresif meski hanya bermain satu musim saja. Pemain berusia 20 tahun tersebut sangat antusias bisa pulang ke negaranya.

"Ini benar-benar pekan yang indah, menakjubkan. Ini sudah resmi saya kembali ke Barca dan mereka menginginkan saya. Saya sangat bahagia, saya akan pulang," ungkapnya di situs resmi klub.

Deulofeu memainkan 29 pertandingan bersama Everton, 11 di antaranya sebagai starting eleven dan mengemas tiga gol. Ia membantu The Toffees tampil di Liga Europa musim depan dengan finish di posisi kelima Premier League.[initial]

 (if/ada)