Deulofeu Ke Barca, Messi Meradang

Deulofeu Ke Barca, Messi Meradang
Gerard Deulofeu (c) Ist

Bola.net - - Mega bintang Barcelona, Lionel Messi dikabarkan tidak senang dengan keputusan klub untuk memburu Gerard Deulofeu pada musim panas ini. Messi disebut lebih suka klub memprioritaskan transfer pemain lain ketimbang sosok Deulofeu.

Deulofeu sejatinya bukan sosok yang asing bagi Barcelona. Pemain berusia 23 tahun itu merupakan produk dari akademi kenamaan Barcelona, La Masia.

Namun pada tahun 2015 silam, ia memutuskan untuk hengkang ke . Namun di bawah asuhan Ronald Koeman, ia minim mendapat jam bermain sehingga ia memutuskan pergi ke AC MIlan pada bulan Januari kemarin.

Lionel MessiLionel Messi

Menurut berita yang dilansir Don Balon, pelatih baru Barcelona Ernesto Valverde dikabarkan tertarik untuk memulangkan Deulofeu ke Camp Nou. Valverde bahkan dikabarkan siap mengaktifkan klausul buyback yang dimiliki oleh sang pemain.

Keputusan Valverde untuk mengejar Deulofeu dikabarkan membuat Messi meradang. Hal ini dikarenakan Messi ingin klub lebih fokus kepada pemain-pemain lain yang lebih dibutuhkan klub.

Messi dikabarkan ingin klub memprioritaskan transfer Hector Bellerin dari . Selain itu Messi juga meminta agar klub juga mengejar tanda tangan Marco Verratti dari .