Deportivo Dobrak 'Batasan' Satu Gol Tandang

Deportivo Dobrak 'Batasan' Satu Gol Tandang
Celso Borges (c) LFP
Bola.net - Deportivo La Coruna belum pernah mencetak lebih dari satu gol dalam sebuah partai tandang di La Liga 2014/15. Namun, statistik negatif itu patah saat menghadapi tuan rumah Rayo Vallecano pada jornada 21, Sabtu (31/1).

Deportivo menang 2-1. Celso Borges menjadi pahlawan dengan sepasang golnya (10, 72-penalti) yang hanya bisa dibalas sekali oleh Rayo melalui Bueno di menit 22.


Performa tandang Deportivo di La Liga 2014/15:

  • 24-08-2014 Granada 2-1 Deportivo

  • 16-09-2014 Eibar 0-1 Deportivo

  • 24-09-2014 Celta Vigo 2-1 Deportivo

  • 05-10-2014 Sevilla 4-1 Deportivo

  • 26-10-2014 Espanyol 0-0 Deportivo

  • 08-11-2014 Cordoba 0-0 Deportivo

  • 30-11-2014 Atletico Madrid 2-0 Deportivo

  • 21-12-2014 Villarreal 3-0 Deportivo

  • 10-01-2015 Levante 0-0 Deportivo

  • 31-01-2015 Rayo Vallecano 1-2 Deportivo.


Untuk pertama kalinya di La Liga musim ini, Deportivo akhirnya bisa mencetak lebih dari satu gol dalam partai tandangnya. Dua gol itu bahkan memberi mereka tiga angka.



Kemenangan ini membuat Deportivo memiliki 21 poin atau berjarak lima poin dari batas zona merah. Sementara itu, Rayo tertahan beberapa tingkat di atas Deportivo dengan 23 angka. [initial]

 (opta/gia)