Depak Ronaldo, Madrid Usung Sanchez?

Depak Ronaldo, Madrid Usung Sanchez?
Alexis Sanchez (c) AFP
- Real Madrid dikabarkan bakal memboyong Alexis Sanchez ke Santiago Bernabeu apabila Cristiano Ronaldo hengkang dari klub tersebut.


Sudah sejak cukup lama, Ronaldo sering digosipkan bakal angkat kaki dari Los Blancos. Rumor itu pun kian mengalir kencang lantaran ia disebut tak cocok dengan pelatihnya saat ini, Rafael Benitez. Beberapa klub pun sering dikait-kaitkan dengannya. Antara lain Manchester United dan PSG.


Dari situ, muncul rumor mengenai siapa saja pemain yang nantinya akan diboyong El Real apabila superstar asal Portugal itu jadi pindah ke klub lain. Salah satunya adalah Eden Hazard.


Kini menurut laporan terbaru dari Don Belan, Madrid memiliki target pengganti baru. Pemain itu adalah bintang milik , Alexis Sanchez.


Pemain asal Chile itu menjadi salah satu pemain pilar The Gunners sejak didatangkan dari Barcelona pada tahun 2014 lalu. Kala itu ia dibeli dengan bandrol mencapai 35 juta Poind. Sejauh ini, bersama Arsenal ia sudah tampil sebanyak 68 kali dan mengemas 34 gol. [initial]


 (dob/dim)