
Bola.net - Barcelona tampaknya masih sangat bernafsu untuk memulangkan Neymar. Kabar terbaru menyebut Barca telah melayangkan tawaran menggiurkan anyar bagi PSG.
Belakangan gosip kepulangan Neymar ke Barcelona memang makin gencar berhembus. Pemain 27 tahun itu kabarnya sudah tak betah berada di Paris dan ingin kembali ke klub lamanya.
Neymar membuat ulah dengan terlambat kembali dari liburan untuk menjalani persiapan pramusim. Sementara itu, pelatih PSG, Thomas Tuchel juga sudah mengakui keinginan Neymar untuk hengkang.
Advertisement
Dilansir Sky Sports Jerman, Barca kini memberikan tawaran baru bagi PSG untuk memboyong Neymar, yakni berupa uang senilai 100 juta euro plus dua pemain.
PSG diklaim bisa memilih dua pemain dari enam pemain yang ditawarkan. Mereka adalah Ivan Rakitic, Philippe Coutinho, Malcom, Ousmane Dembele, Nelson Semedo, dan satu pemain yang tak disebutkan namanya.
Masalahnya, Rakitic, Coutinho, dan Dembele tak mau pindah ke PSG. Di sisi lain, PSG tentu saja menginginkan nama-nama dengan profil top seperti ketiga pemain tersebut.
Sebelumnya, Barca diyakini menawarkan uang sejumlah 40 juta euro plus sejumlah pemain. Karena itu, tawaran terbaru ini tentu merupakan sebuah peningkatan.
Gerak-Gerik PSG
PSG sebenarnya belum merilis pernyataan resmi apa pun perihal saga transfer Neymar ini. Namun, pergerakan PSG di balik layar cukup agresif.
Kabarnya PSG sudah menawarkan Neymar pada lima klub top Eropa. Manchester United pernah ditawari, juga Real Madrid dan Bayern Munchen.
Teranyar, muncul rumor bahwa raksasa Serie A, Juventus siap menikung Barcelona dalam saga transfer Neymar kali ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 18 Juli 2019 11:44
Bila Benar Neymar Datang, Bagaimana Starting XI Juventus Musim Depan?
-
Liga Spanyol 18 Juli 2019 11:40
Tawaran Pertama Barcelona untuk Neymar Ditolak Mentah-Mentah
-
Liga Spanyol 18 Juli 2019 10:40
-
Liga Italia 18 Juli 2019 05:00
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...