Demi Hazard, Madrid Siap Tawarkan James

Demi Hazard, Madrid Siap Tawarkan James
James Rodriguez (c) AFP
- Real Madrid dikabarkan akan membolehkan James Rodriguez bergabung dengan , demi mendapatkan Eden Hazard.


James sendiri tampil kurang bagus musim ini dan Madrid siap melepas pemain berusia 24 tahun di musim panas nanti.


Hal yang sama juga terjadi pada Hazard, yang mengalami penurunan penampilan usai dinobatkan menjadi pemain terbaik PFA tahun lalu.


The Sun lantas mengklaim bahwa kedua klub bisa menukar bintang mereka di musim panas nanti.


James bergabung dengan Madrid di 2014 dengan dana 63 juta poundsterling, usai menjadi top skorer Piala Dunia terakhir. Ia menunjukkan performa meyakinkan di musim pertamanya, namun usai Carlo Ancelotti pergi, sang pemain mulai mengalami penurunan.


James sempat dituding mengalami masalah fisik dan kelebihan berat badan. Di luar lapangan, ia juga sempat terlibat masalah dengan kepolisian setempat, usai mengebut di sekitar markas latihan Madrid. [initial]



 (sun/rer)