
Bola.net - - Raksasa asal La Liga Real Madrid dikabarkan siap memecahkan rekor transfer dunia lagi demi mendatangkan seorang Paulo Dybala.
Dybala menarik perhatian banyak klub sejak masih memperkuat Palermo. Namanya kian berkibar setelah ia gabung dan tampil apik di lini depan klub asal Turin tersebut.
Pemain muda asal Argentina ini lantas dilirik oleh raksasa-raksasa Eropa, contohnya Madrid dan Barcelona. Keduanya disebut rela membayar mahal agar bisa membuat Juve rela melepasnya dari Juventus Stadium.
Menurut kabar yang dilansir oleh Diario Gol, Madrid jauh lebih bernafsu untuk mendapatkan Dybala ketimbang Barcelona. Bahkan Los Blancos mereka klaim siap memecahkan rekor transfer dunia lagi agar bisa memboyong pemain 23 tahun tersebut ke Santiago Bernabeu.
Kabarnya, mereka siap membayar Juve dengan uang senilai 80 juta Euro. Namun setelah itu akan ada lagi tambahan senilai 45 juta Euro dalam berbagai bentuk bonus. Jadi total transfer Dybala nantinya bisa mencapai 125 juta Euro.
Tawaran itu memang sangat menggiurkan. Akan tetapi kabarnya disebut tak akan bergeming karena mereka enggan menjual Dybala.
Madrid sendiri sudah sering memecahkan rekor transfer pemain. Di antaranya saat merekrut Cristiano Ronaldo, Zinedine Zidane hingga Kaka. Yang terakhir mereka memecahkan rekor saat merekrut Gareth Bale dari Tottenham pada tahun 2013 lalu.
Baca Juga:
- Direktur Barca Ragu Bisa Boyong Dybala dan Verratti
- Barcelona Hanya Akan Datangkan Dybala Bila Neymar Pergi
- Zanetti: Dybala Sebenarnya Hampir Gabung Inter Milan
- Barca Mantapkan Diri Pilih Salah Satu di Antara Griezmann Atau Dybala
- Barca Mulai Panik untuk Kejar Paulo Dybala
- Juventus 0 Shot di Babak Kedua vs Sampdoria
- Allegri Tak Khawatirkan Cedera Dybala
- Casillas Akui Sempat Coba 'Ganggu' Dybala
- Juve Diklaim Dybala Setara Barca dan Madrid
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 26 Maret 2017 18:49
-
Liga Italia 26 Maret 2017 13:04
-
Liga Italia 26 Maret 2017 01:00
-
Liga Italia 26 Maret 2017 00:45
-
Liga Spanyol 25 Maret 2017 19:50
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...