Del Bosque: Casillas Salah Satu yang Terbaik

Del Bosque: Casillas Salah Satu yang Terbaik
Iker Casillas (c) AFP
Bola.net - Manajer Spanyol, Vicente del Bosque, memberikan pembelaan terhadap Iker Casillas, yang belakangan banyak mendapat kritik dari suporter dan media setempat, terkait penurunan performa di Real Madrid.

Namun demikian, eks entrenador Los Blancos tersebut menolak untuk memberikan konfirmasi mengenai spekulasi masa depan sang kiper di Bernabeu musim depan.

"Saya amat mengagumi Iker dan ia bermain amat baik untuk klub dan tim nasional. Ia merupakan salah satu yang terbaik. Masa depannya merupakan isu domestik dan saya tidak seharusnya mengomentari hal tersebut, untuk alasan yang sudah amat jelas," tutur Del Bosque menurut laporan Marca.

"Terkait skuat Spanyol, kami akan menurunkan yang terbaik dan Iker merupakan salah satunya," pungkasnya.

Posisi Casillas di Madrid kabarnya tengah terancam, usai klub dikabarkan tertarik mendatangkan David de Gea di musim panas. [initial]

 (mar/rer)