Del Bosque Berharap Clasico Tak Berjalan Rusuh

Del Bosque Berharap Clasico Tak Berjalan Rusuh
Lionel Messi - Cristiano Ronaldo (c) AFP
Bola.net - Bos Timnas Spanyol, Vicente del Bosque, berharap El Clasico akhir pekan ini tidak berjalan penuh kontroversi, apalagi sampai diwarnai oleh permainan kasar dari kedua belah tim.

Del Bosque menekankan bahwa ia hanya ingin media terus membahas aspek sepakbola dari kedua tim, usai pertandingan antara Real Madrid dan Barcelona di Camp Nou berakhir pekan ini.

"Saya berharap kita hanya terus bicara tentang sepakbola, terkait pertandingan tersebut," tutur Del Bosque menurut laporan Canal Plus.

Barcelona akan menjamu Madrid dengan modal kemenangan 1-0 atas Manchester City di leg kedua babak 16 besar Liga Champions dini hari tadi. [initial]

[polling]1176[/polling]

  (mar/rer)