Del Bosque Bela Mourinho Yang Tak Hadiri Ballon d'Or

Del Bosque Bela Mourinho Yang Tak Hadiri Ballon d'Or
Vicente Del Bosque. (c) AFP
Bola.net - Ketidakhadiran Jose Mourinho di Gala FIFA Ballon d'Or mendapatkan pembelaan dari si pelatih terbaik 2012, Vicente Del Bosque.

Opa Del Bosque yang akhirnya terpilih sebagai FIFA Coach of the year 2012 pada pagi ini tersebut mengaku maklum pada sikap The Special One.

"Hal seperti itu murni pilihan pribadi. Dia punya laga penting di hari Rabu (Copa del Rey), dan hal itu sudah cukup menjadi alasan ia tak hadir," ucap entrenador timnas Spanyol ini.

Selain itu Opa Del Bosque mengaku puas bisa menggondol trofi ini dan ia pun senang ada Josep Guardiola di 3 besar, hal itu menurutnya amat bermakna besar bagi negaranya.

"Sebuah kehormatan dan kepuasan. Saya pun bangga ada 2 pelatih Spanyol di 3 besar. Hari ini sepakbola kami sedang di atas dan saya sudah memikirkan target masa depan yakni Piala Konfederasi dan Piala Dunia."

Del Bosque adalah orang ketiga yang bisa menyabet FIFA Coach of the year, tahun pertama 2010 didapat Jose Mourinho dan tahun kedua didapat Josep Guardiola di 2011. (foes/lex)