
Bola.net - Manajer Barcelona, Ronald Koeman angkat bicara terkait debut Ilaix Moriba di La Liga. Koeman mengaku senang melihat pemain mudanya itu memiliki mental yang bagus.
Dini hari tadi Barcelona berhadapan dengan Deportivo Alaves di pertandingan pekan ke-23 La Liga. Pada laga ini, Koeman memberikan debut La Liga kepada sosok Ilaix Moriba di lini tengah Barcelona.
Sang pemuda sebenarnya tampil cukup apik di laga debutnya. Ia berhasil membuat satu assist bagi gol pertama Trincao di laga ini.
Advertisement
Namun seusai laga, Moriba meminta maaf. Ia mengaku bertanggung jawab atas gol semata wayang Alaves di laga ini.
Bagaimana tanggapan Koeman atas pernyataan Moriba itu? Simak selengkapnya di bawah ini.
Mentalitas Bagus
Koeman mengaku senang melihat Moriba mengakui bahwa ia membuat kesalahan di laga debutnya.
Ia menilai seorang pemain Barcelona harus punya standard yang tinggi, sehingga mereka harus merasa bersalah ketika membuat kesalahan.
"Sangat penting baginya untuk bersikap kritis pada permainannya sendiri," buka Koeman kepada Marca.
Perbaiki Performa
Koeman pada kesempatan ini juga meminta sang gelandang muda tidak terlalu memikirkan kesalahan yang ia buat itu.
Ia ingin sang gelandang menebus kesalahan yang ia perbuat dengan meningkatkan permainannya bersama Barcelona.
"Ia salah menempatkan bola yang seharusnya tidak boleh salah diletakkan. Dia harus memperbaiki permainannya." ujarnya.
Laga Berikutnya
Barcelona sendiri ditunggu sebuah laga berat di tengah pekan ini.
Mereka akan menghadapi PSG di pertandingan leg pertama babak 16 besar UCL.
(Marca)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 13 Februari 2021 16:30
-
Liga Spanyol 13 Februari 2021 16:00
5 Alasan Barcelona Bakal Libas Alaves: Blaugrana Punya Messi
-
Liga Spanyol 13 Februari 2021 13:00
Koeman Akui Pemain Cadangan Barcelona Tak Sebagus Pemain Inti, Apa Maksudnya?
-
Liga Spanyol 13 Februari 2021 12:00
-
Liga Spanyol 13 Februari 2021 09:10
Jadwal dan Live Streaming Barcelona vs Alaves, Minggu 14 Februari 2021
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...