De Boer: Dibanding Madrid, Barca Lebih Seperti Tim

De Boer: Dibanding Madrid, Barca Lebih Seperti Tim
Barcelona (c) AFP

Bola.net - - lebih seperti sebuah tim ketimbang Real Madrid, dan ini bisa memberikan mereka keunggulan di La Liga pekan ini, menurut Ronald de Boer.

Pria Belanda, yang pernah membawa Barca juara liga di musim 98/99, percaya bahwa mantan timnya memiliki identitas yang akan membantu mereka melewati masa sulit musim ini.

Real Madrid tengah unggul tiga angka dari Barcelona dengan satu laga tunda, namun Barca bisa merebut posisi puncak jika mereka menang di Bernabeu akhir pekan ini, berkat rekor head-to-head di antara kedua tim.

De Boer mengatakan bahwa lini serang akan memainkan peran vital dalam duel El Clasico jilid dua musim ini.

Trio MSNTrio MSN

"Para pemain top dunia bermain di Spanyol. Klub Spanyol dalam beberapa musim belakangan mendominasi Liga Champions, dengan Messi dan Ronaldo menjadi pemain terbaik di masing-masing tim," tutur De Boer menurut FFT.

"Ini soal siapa yang ada dalam bentuk terbaik. Sekarang keduanya cukup berimbang. Real Madrid cukup stabil di semua posisi musim ini. Mereka bisa mencetak gol lewat Ronaldo, Ramos, Morata, dan Bale. Mereka punya banyak pemain bintang yang bisa bermain sendiri."

"Barcelona di mata saya lebih seperti tim. Mereka memiliki ide mengenai bagaimana mereka ingin bermain. Neymar tengah bermain bagus, Messi kembali tajam bersama Suarez. Saya kira mereka berdua dalam bentuk terbaik, sulit mengatakan siapa yang akan menang."