
Bola.net - - Raksasa La Liga, Real Madrid bertekad untuk melanjutkan momentum positif yang mereka raih belakangan ini. Kubu El Real akan kembali membidik kemenangan saat menjamu Sevilla di Santiago Bernabeu pada hari Senin (15/5) dini hari nanti.
Jika melihat performa serta sejarah pertemuan kedua tim bisa dikatakan Real Madrid sedikit lebih unggul daripada Sevilla yang tampil inkonsisten belakangan ini. Namun faktor padatnya jadwal yang harus dilakoni El Real membuat tim asal Ibukota Spanyol diprediksi sedikit kesulitan untuk meladeni permainan Sevilla akhir pekan nanti.
Sebelum Bolaneters menyaksikan bagaimana Real Madrid berusaha menjaga asa juara mereka, tidak ada salahnya bagi Bolaneters untuk membaca beberapa data dan fakta berikut:
Sevilla menang dua kali dari enam pertemuan terakhir melawan Real Madrid (M2 S1 K3)
Real Madrid menang di 10 dari 11 laga kandang terakhir mereka melawan Sevilla
Los Blancos sedikitnya mencetak 2 gol di 9 laga kandang terakhir mereka melawan Sevilla
Sevilla tidak pernah mencatatkan clean sheets di enam pertemuan terakhir mereka melawan Real Madrid
Real Madrid hanya mencatatkan 1 clean sheets di 6 pertandingan terakhir mereka di ajang La Liga
Cristiano Ronaldo mencetak 23 gol ke gawang Sevilla sepanjang karirnya
Real Madrid selalu mencetak gol di 47 pertandingan terakhir mereka di La Liga
Sergio Ramos mencetak 2 gol dan 1 gol bunuh diri di 3 pertandingan terakhir melawan Sevilla.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 11 Mei 2017 18:39
-
Liga Champions 11 Mei 2017 15:20
-
Liga Spanyol 11 Mei 2017 14:00
-
Liga Champions 11 Mei 2017 13:50
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...