Data dan Fakta La Liga: Rayo Vallecano vs Real Madrid

Data dan Fakta La Liga: Rayo Vallecano vs Real Madrid
Liga Spanyol/La Liga: Rayo Vallecano vs Real Madrid (c) Bola.net

Bola.net - Tim promosi Rayo Vallecano akan menjamu Real Madrid pada pekan ke-26 La Liga 2021/22, Minggu 27 Februari 2022. Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan Liga Spanyol di Campo de Futbol de Vallecas ini.

Pada pertemuan pertama di La Liga musim ini, pada pekan ke-13, Rayo kalah 1-2 di kandang Madrid. Madrid unggul 2-0 lewat Toni Kroos menit 14 dan Karim Benzema menit 38, sedangkan Rayo menipiskan selisih skor melalui Radamel Falcao menit 76.

Dalam laga kandang terakhirnya melawan Real Madrid di La Liga, pada musim 2018/19, Rayo menang 1-0 lewat penalti Adrian Embarba menit 23.

Madrid menang 15 kali dan cuma kalah 1 kali dalam 16 pertemuan terakhir dengan Rayo di semua kompetisi (M15 S0 K1).

1 dari 3 halaman

Statistik Rayo Vallecano

Statistik Rayo Vallecano

Radamel Falcao (c) Rayo Vallecano Official
  • Rayo Vallecano di La Liga 2021/22 sejauh ini: M9 S4 K11 (gol 28-29).
  • Rekor kandang Rayo Vallecano di La Liga 2021/22 sejauh ini: M8 S2 K2 (gol 20-8).
  • Gol terbanyak untuk Rayo Vallecano di La Liga 2021/22 sejauh ini: Radamel Falcao, Alvaro Garcia (5).
  • Assist terbanyak untuk Rayo Vallecano di La Liga 2021/22 sejauh ini: Oscar Trejo (9).
  • Rayo selalu kalah dalam 4 laga terakhirnya di La Liga.
  • Rayo selalu kebobolan minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya di La Liga.
  • Rayo selalu gagal mencetak gol dalam 2 laga kandang terakhirnya di La Liga.
  • 5 Laga kandang terakhir Rayo Vallecano di La Liga (M-M-S-K-K): 1-0 vs Espanyol, 2-0 vs Alaves, 1-1 vs Betis, 0-1 vs Bilbao, 0-3 vs Osasuna.
2 dari 3 halaman

Statistik Real Madrid

Statistik Real Madrid

Pemain Real Madrid, Karim Benzema dan Vinicius Junior (c) AP Photo
  • Real Madrid di La Liga 2021/22 sejauh ini: M17 S6 K2 (gol 51-20).
  • Rekor tandang Real Madrid di La Liga 2021/22 sejauh ini: M8 S2 K2 (gol 23-12).
  • Gol terbanyak untuk Real Madrid di La Liga 2021/22 sejauh ini: Karim Benzema (18).
  • Assist terbanyak untuk Real Madrid di La Liga 2021/22 sejauh ini: Karim Benzema (9).
  • Madrid menang 12 kali dan cuma kalah 1 kali dalam 17 laga terakhirnya di La Liga (M12 S4 K1).
  • Madrid selalu clean sheet (tak kebobolan) dalam 3 laga terakhirnya di La Liga.
  • 5 Laga tandang terakhir Real Madrid di La Liga (M-M-M-K-S): 4-1 vs Granada, 2-0 vs Sociedad, 2-1 vs Bilbao, 0-1 vs Getafe, 0-0 vs Villarreal.