
Bola.net - Bursa transfer musim panas ini sudah cukup menyajikan beberapa skenario transfer tergila yang melibatkan nama-nama besar. Mulai dari pemain yang menggoda klub dengan indikasi pergi sampai pemain yang gagal pergi meski sebenarnya ingin.
Adapun dari sejumlah nama besar yang berkeliaran musim panas ini, Neymar layak dianggap sebagai nomor satu. Saga transfer Neymar berlarut-larut dan melibatkan dua raksasa Eropa: Barcelona dan Real Madrid.
Selain Neymar, Gareth Bale juga mencuri perhatian. Lalu masih ada Paul Pogba, Christian Eriksen, Romelu Lukaku, Mauro Icardi, dan Matthijs de Ligt. Di antara nama-nama itu, hanya Pogba dan Eriksen yang gagal.
Advertisement
Kegagalan ini bukan berarti akhir, musim depan saga transfer yang sama bisa dimulai kembali. Mengutip Marca, baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Transfer yang tak Terwujud
Baik Neymar, Pogba, maupun Paulo Dybala tidak pindah ke mana pun musim panas ini meski ada banyak diskusi, pertemuan, rumor, dan berita yang beredar. Situasi Neymar menjelma jadi opera sabun, PSG siap menjual tapi bersikeras mempertahankan harga mahal.
Barcelona sudah mencoba segala cara untuk mencapai kesepakatan, tetapi mereka tidak bisa menemukan tawaran yang tepat. Real Madrid juga terlibat, tapi mereka hanya menunggu kesempatan itu tiba.
Alih-alih, Los Blancos fokus ke Premier League. Usai mendapatkan Eden Hazard, Zinedine Zidane masih mengharapkan Paul Pogba, tapi MU menolak menjual. Akhir cerita.
Barca juga sempat menawarkan Ivan Rakitic sebagai bagian dari transfer Neymar, tapi gelandang Kroasia itu tidak berniat meninggalkan Camp Nou.
Pemain yang Terbuang
Sementara itu, musim panas ini juga menandai babak baru untuk sejumlah pemain. Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez meninggalkan MU untuk mendapat kesempatan baru bersama Inter Milan.
Di sisi lain, Mauro Icardi yang sudah tak dipercaya Inter memilih PSG sebagai pelabuhan barunya. Sementara itu, di Juventus, Paulo Dybala pada akhirnya batal pindah ke lain klub.
Madrid melepas Keylor Navas, Barca melepas Jasper Cillessen. Juve melepas Joao Cancelo ke Man City - keputusan yang dianggap keliru
Bagaimanapun, bursa transfer musim panas ini tak kalah menghibur dari musim-musim lainnya.
Sumber: Marca
Baca ini juga ya!
- Batal Pindah, Neymar Hanya Bisa Sedih dan Sangat Marah
- 7 Pemain untuk 3 Posisi, Ini Teka-Teki Lini Tengah Barcelona
- FFP dan Ironi Bursa Transfer, Pemain Bintang Tetapi Dipinjamkan
- 4 Lini Kekuatan Barcelona, Sudah Siap Jadi Juara Liga Champions?
- 'De Ligt Gabung Juventus karena Berpotensi Juara Liga Champions'
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 3 September 2019 20:00
Lionel Messi Kirim Pesan Khusus untuk Rayu Neymar, Apa Isinya?
-
Liga Spanyol 3 September 2019 19:40
-
Liga Spanyol 3 September 2019 18:20
Barcelona Gagal Dapatkan Neymar, Ruang Ganti Barcelona Membara
-
Liga Spanyol 3 September 2019 16:00
Gagal di Tahun 2019, Barcelona Coba Tawar Neymar di Tahun 2020
-
Liga Italia 3 September 2019 16:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:11
-
Otomotif 20 Maret 2025 17:51
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...