Dani Alves Disebut Sudah Dikontrak PSG

Dani Alves Disebut Sudah Dikontrak PSG
Dani Alves dipercaya sudah mengikat kontrak dengan PSG (c) AFP
Bola.net - Beberapa saat lalu Dinorah Santa, agen dari pemain Barcelona, Dani Alves menyatakan kliennya sedang melakukan negosiasi serius dengan klub lain. Alves memang memasuki bulan-bulan akhir dari masa kontraknya.

Tidak adanya tanda-tanda bahwa Barca berniat memperpanjang kontrak Alves membuat spekulasi kepergiannya dari Camp Nou makin menguat. Setelah kemenangan 6-1 atas Rayo, Luis Enrique dikabarkan telah memberi libur dua hari pada pemainnya itu untuk menyelesaikan negosiasi dengan PSG.

Dan hari ini media Spanyol, Radio Marca melaporkan Alves sudah menjalin kontrak tiga tahun dengan kampiun Ligue 1 itu. Bek kanan 31 tahun tersebut diyakini juga akan menerima gaji 9 juta euro per tahun.

Alves direkrut Blaugrana pada musim panas 2008 dari Sevilla. Saat itu ia merupakan salah satu pemain baru yang didatangkan Josep Guardiola, tak heran ia menjadi salah satu pemain kunci di era Guardiola.

Saat ini PSG sendiri sudah memiliki lima pemain Brasil dalam skuatnya. Mereka adalah David Luiz, Thiago Silva, Marquinhos, Maxwell dan Lucas Moura. [initial]

 (spm/fote/dct)