Cruyff Tak Heran Publik Salahkan Messi

Cruyff Tak Heran Publik Salahkan Messi
Lionel Messi. (c) AFP
Bola.net - Johan Cruyff mengaku ia sama sekali tidak terkejut dengan sikap publik yang terus menuding Lionel Messi atas penurunan yang dialami oleh Barcelona di musim lalu.

Menurut eks pemain dan pelatih Barca tersebut, itu merupakan hal yang wajar. Pasalnya, Messi selalu memainkan peranan penting dan merupakan pemain terbaik di klub.

"Musim kali ini tidak berjalan dengan semestinya. Namun itu cukup wajar mengingat apa yang terjadi di musim sebelumnya," tutur Cruyff menurut laporan Cadena Cope.

"Leo selalu menjadi bagian penting dari klub, jadi (sorotan kepadanya-red) cukup wajar. Jika ada ada hal yang tidak berjalan dengan baik maka wajar jika orang-orang meminta pertanggung jawaban, mengingat ia adalah pemain terbaik mereka. Saya sendiri juga pernah mengalami hal yang sama," pungkasnya.

Barcelona gagal menjadi juara di tiga kompetisi yang mereka ikuti musim lalu. [initial]


 (cad/rer)