Cruyff: Mourinho Tak Cocok di Barca, Ronaldo? Absurd

Cruyff: Mourinho Tak Cocok di Barca, Ronaldo? Absurd
Johan Cruyff. (c) AFP
Bola.net - Johan Cruyff merasa bahwa rumor mengenai kepindahan Jose Mourinho dan Cristiano Ronaldo ke Barcelona merupakan sesuatu yang tidak layak untuk dibahas, lantaran hampir mustahil terjadi.

Sebelumnya kedua sosok tersebut dikabarkan bakal hadir di Camp Nou, andai Joan Laporta kembali terpilih menjadi presiden Barcelona, menggantikan Josep Maria Bartomeu.

"Saya tidak berpikir bahwa Mourinho akan melatih Barca. Gaya main yang ia terapkan amat tidak cocok di klub," tutur Cruyff pada Cadena Cope.

"Sedangkan rumor mengenai Ronaldo yang akan bermain di Barca benar-benar absurd," pungkasnya.

Cruyff merupakan legenda sepakbola Belanda yang pernah menjadi manajer dan pemain untuk Blaugrana. [initial]

 (cad/rer)