Cruyff Minta Barca Jangan Puas Dulu dengan Messi Versi Baru

Cruyff Minta Barca Jangan Puas Dulu dengan Messi Versi Baru
Johan Cruyff. (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain dan pelatih Barcelona, Johan Cruyff, meminta timnya untuk tidak cepat puas meski telah mencatatkan start apik di La Liga musim ini.

Dibantu penampilan bagus dari Lionel Messi dan strategi anyar yang diusung oleh Luis Enrique, Blaugrana tengah duduk di puncak klasemen sementara usai tak kalah dari tujuh laga perdana.

"Musim ini baru dimulai dan sudah ada banyak pujian untuk tim. Namun mereka harus ingat, trofi baru diberikan di bulan Mei sehingga lebih baik kita membiarkan mereka bekerja dengan baik," tutur Cruyff menurut laporan Football Espana.

Cruyff kemudian memberikan komentar mengenai permainan Messi, yang kini dinilai lebih bekerja keras dan tak segan memberikan umpan manis pada rekan setimnya.

"Kadang, ketika anda tidak bisa mencetak gol sendiri, anda harus membuat umpan yang bagus. Kualitas seperti ini datang dari pengalaman bertahun-tahun, sesuatu yang kini dialami Messi. Namun itu wajar mengingat ia punya kualitas luar biasa," pungkasnya. [initial]

 (foes/rer)