
Bola.net - - Mantan penyerang Real Madrid, Ivan Zamorano angkat bicara mengenai situasi krisis Real Madrid musim ini. Zamorano menyebut bahwa kepergian Cristiano Ronaldo menjadi salah satu alasan dari keterpurukan Madrid belakangan ini.
Ronaldo sendiri bisa dikatakan menjadi jimat keberuntungan Real Madrid dalam 9 tahun terakhir. Ia tercatat mengemas total 450 gol bagi El Real semenjak datang dari Manchester United di tahun 2009 silam.
Real Madrid sendiri mulai merasakan dampak kepergian kapten Timnas Portugal tersebut. Mereka hanya mampu mencetak 3 gol saja dari enam pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi.
Advertisement
Zamorano mengakui bahwa ada lubang yang besar di Real Madrid usai kepergian Ronaldo. "Saya rasa akan sulit bagi klub manapun ketika mereka kehilangan pemain yang selalu memberikan 40 atau 50 gol dalam satu musim," buka Zamorano kepada Goal International.
Baca komentar Zamorano selengkapnya di bawah ini.
Sulit Cari Pengganti
Zamorano sendiri menilai Real Madrid tidak akan menemukan pemain lain seperti Ronaldo karena menurutnya tidak ada pemain yang bisa menyamai sang pemain saat ini.
"Saya rasa mustahil bisa mencari pemain untuk menggantikan Ronaldo, karena saya yakin pemain seperti itu tidak ada saat ini."
"Real Madrid harus mencari solusi baru untuk mengatasi solusi ini, karena kehilangan pemain penting seperti Ronaldo tentu memberikan dampak yang besar bagi mereka."
Pasti Berlalu
Zamorano sendiri optimis bahwa Real Madrid bisa mengatasi kepergian Ronaldo meski butuh waktu untuk penyesuaian tersebut.
"Kepergian Ronaldo memang berdampak besar, karena dia bukan hanya mencetak banyak gol tetapi dia selalu menjadi pembeda di situasi-situasi yang sulit bagi Madrid."
"Sekarang dia memang sudah tidak ada di klub ini lagi, namun para penyerang yang mereka miliki saat ini lebih dari mampu untuk mencetak banyak gol bagi Real Madrid." tandasnya.
Laga Besar
Real Madrid akan melakoni laga akbar nanti malam, di mana mereka akan menghadapi partai El Clasico melawan Barcelona di Camp Nou.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 27 Oktober 2018 23:04
-
Liga Italia 27 Oktober 2018 00:05
-
Liga Italia 26 Oktober 2018 23:30
-
Liga Italia 26 Oktober 2018 14:41
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 23 Maret 2025 23:20
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 22:57
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 22:47
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 20:59
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:29
MOST VIEWED
- Performa Antony di Real Betis Ungguli Vinicius Junior dan Lamine Yamal, MU Bikin Kesalahan Besar?
- Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
- Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
- Ansu Fati Siap Tinggalkan Barcelona Secara Permanen: Usia Baru 22 Tahun, Kok Sulit Temukan Klub?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...