Crespo: Messi vs Cristiano? Nikmati Saja

Crespo: Messi vs Cristiano? Nikmati Saja
Cristiano Ronaldo - Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Penyerang legendaris Argentina, Hernan Crespo, mengaku ia tidak bisa memilih salah satu di antara Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo, untuk disebut sebagai pemain terbaik di dunia.

Mantan pemain Parma dan Inter Milan tersebut mengatakan bahwa para penggemar sepakbola dunia harusnya menikmati permainan CR7 dan Messi di atas lapangan, alih-alih mencari tahu siapa yang lebih hebat dari mereka berdua.

"Sebaiknya kita menikmati saja permainan mereka. Saya orang Argentina. Saya melihat Messi berkembang dan wajar jika saya lebih condong ke Leo. Di laga debutnya, saya ada di tim nasional. Saya yakin kompetisi di antara mereka berdua akan membuat satu sama lain makin berkembang," tutur Crespo pada Marca.

"Jika Cristiano mencetak 60 gol, Messi akan membuat 61 gol dan sebaliknya. Selama itu terus berjalan, mereka akan jadi lebih baik," pungkasnya. [initial]

 (mar/rer)