Coutinho Diklaim Bukan Prioritas Valverde

Coutinho Diklaim Bukan Prioritas Valverde
Philippe Coutinho (c) AFP

Bola.net - - Spekulasi kepergian Philippe Coutinho ke Barcelona nampaknya tidak akan terjadi. Sang pemain dikabarkan tidak masuk dalam daftar prioritas Ernesto Valverde pada bursa transfer kali ini.

Seperti yang sudah diketahui, Neymar resmi meninggalkan Barcelona. Ia memutuskan bergabung dengan PSG dengan nilai transfer mencapai 222 Juta Euro.

Belakangan ini Barcelona dikabarkan akan mengincar playmaker , Philippe Coutinho. Sang pemain disebut akan diplot menggantikan posisi Neymar di lini serang El Blaugrana.

PaulinhoPaulinho

Dikutip dari Don Balon, kepergian Coutinho ke Camp Nou itu nampaknya tidak akan terjadi. Pasalnya ia disebut bukan prioritas pelatih Barcelona untuk menggantikan Neymar.

Valverde sendiri kabarnya lebih suka mendatangkan Paulinho ketimbang Coutinho. Valverde menilai Paulinho lebih cocok dalam skema permainannya ketimbang Coutinho.

Selain itu Paulinho merupakan opsi yang lebih murah ketimbang Coutinho yang berharga 80 Juta Pounds. Pemain Guangzhou Evergrande itu dikabarkan bisa ditebus dengan harga 35,5 Juta Pounds.