Copa del Rey: Valencia Tertahan, Sevilla Digdaya

Copa del Rey: Valencia Tertahan, Sevilla Digdaya
Paco Alcacer (c) AFP
- Dua partai leg pertama perempat final Copa del Rey 2015/16 dimainkan dini hari tadi, Jumat (22/1). Valencia dan Sevilla meraih hasil kontras meski sama-sama tampil di kandang sendiri.


Valencia tertahan 1-1 oleh Las Palmas, padahal anak-anak asuh Gary Neville bermain di Mestalla. Sementara itu, Sevilla dengan digdaya menumbangkan klub divisi dua Mirandes dua gol tanpa balas.


Menjamu Las Palmas, Valencia bahkan kebobolan terlebih dahulu. Gol pembuka tim tamu tercipta melalui bunuh diri gelandang 22 tahun Prancis Wilfried Zahibo di menit 38. Valencia menyamakan kedudukan lewat Paco Alcacer di menit 61, tapi tak ada gol lagi yang tercipta hingga peluit panjang.



Sementara itu, Sevilla menekuk Mirandes 2-0 di Ramon Sanchez Pizjuan. Dua gol pasukan Unai Emery disarangkan oleh Steven N'Zonzi menit 20 dan Vitolo di masa injury time.



Hasil perempat final leg pertama (21 & 22 Januari 2016)

  • Celta Vigo 0-0 Atletico Madrid

  • Athletic Bilbao 1-2 Barcelona

  • Valencia 1-1 Las Palmas

  • Sevilla 2-0 Mirandes.


Leg kedua akan digelar serentak pada Kamis (28/1) depan pukul 02:00 WIB. [initial]


 (bola/gia)