Coentrao Absen Hingga Maret

Coentrao Absen Hingga Maret
Fabio Coentrao (c) AFP
Bola.net - Fabio Coentrao diperkirakan akan absen membela Real Madrid hingga bulan Maret, usai mengalami cedera betis di sesi latihan pekan ini.

Sang juara Eropa mengkonfirmasi hal tersebut lewat laporan yang mereka turunkan belum lama ini. Disebutkan bahwa pemain Portugal mengalami cedera di betis bagian kanan dan ia bakal absen selama kurang lebih tiga pekan.

Bek kiri satu ini sebenarnya bukan merupakan pemain inti Madrid musim ini, usai ia kalah bersaing dengan Marcelo.

Sejauh ini Coentrao hanya bermain di tiga laga La Liga sebagai starter dan dua di antaranya berakhir dengan kekalahan, termasuk di antaranya saat Madrid tunduk 0-4 dari Atletico Madrid pekan lalu. [initial]

 (rma/rer)