Clasico, Iniesta Pantang Remehkan Madrid

Clasico, Iniesta Pantang Remehkan Madrid
Andres Iniesta (c) AFP
- Andres Iniesta meminta rekan-rekannya di untuk tidak meremehkan kekuatan Real Madrid, jelang pertemuan kedua tim di Bernabeu akhir pekan ini.


Kondisi Madrid memang tengah tidak terlalu bagus jelang pertandingan pekan ini. Los Blancos baru saja menelan kekalahan 2-3 dari Sevilla pekan lalu dan kini tertinggal tiga poin dari Barcelona di klasemen.


Namun Iniesta mengatakan Madrid masih merupakan tim yang patut diwaspadai.


"Akan salah jika kami meremehkan mereka. Terlepas dari pergantian pelatih, saya melihat mereka sebagai lawan yang kuat, dengan pemain terbaik di tiap posisi berbeda," tutur Iniesta pada reporter.


"Mereka selalu jadi lawan yang sulit, apalagi jika bermain di kandang mereka. Statistik yang ada mengindikasikan bahwa mereka mampu bertahan dengan baik dan juga punya lini depan yang bisa mencetak gol.


"Kami memang tengah unggul tiga angka, namun hal tersebut tak seharusnya membuat kami lengah." [initial]


 (mar/rer)