City Belum Menyerah Pancing Xavi

City Belum Menyerah Pancing Xavi
Xavi (c) AFP
Bola.net - Klub MLS, New York City FC, rupanya masih belum menyerah dalam usaha untuk mendapatkan gelandang Barcelona, Xavi, menurut laporan yang diturunkan oleh Mundo Deportivo.

Xavi sendiri sempat dikabarkan menerima banyak tawaran menggiurkan untuk bermain di Amerika Serikat, Qatar, bahkan Jepang, di musim panas lalu. Namun saran dari Luis Enrique dan mantan direktur Andoni Zubizarreta membuatnya bertahan di Camp Nou.

Andai menerima tawaran NYCFC, maka Xavi bakal punya peluang untuk bergabung dengan gelandang legendaris Chelsea, Frank Lampard, dan mantan rekannya di Barcelona, David Villa.

Xavi sendiri disebut tengah menjalani proses negosiasi yang melibatkan sang agen, Ivan Corretja, dan dua perwakilan City, Ferran Soriano dan Txiki Begiristain. [initial]

 (md/rer)