Chicharito: Tak Perlu Khawatir dengan Paceklik Gol Ronaldo

Chicharito: Tak Perlu Khawatir dengan Paceklik Gol Ronaldo
Cristiano Ronaldo (c) AFP
Bola.net - Javier Hernandez mengatakan bahwa publik tak perlu khawatir dengan paceklik gol Cristiano Ronaldo, yang sudah berlangsung di dua laga terakhir Real Madrid di La Liga.

Penyerang Bayer Leverkusen itu pernah menjadi rekan setim Ronaldo, kala Manchester United meminjamkannya ke Real Madrid musim lalu.

Hernandez menjelaskan bahwa Ronaldo memiliki kemampuan yang mumpuni sebagai seorang penyerang hebat dan akan sanggup mengatasi kendala mencetak gol dalam waktu dekat.

"Cristiano kini merupakan pemuncak klasemen top skorer La Liga dan ia tidak menunjukkan kekurangan dalam hal kapasitas dan kualitas. Jadi tak perlu khawatir. Ia akan terus mencetak 50 gol per tahun, seperti yang ia lakukan sebelumnya," tutur Hernandez pada AS.

Madrid akan menghadapi Malmo FF di laga lanjutan Liga Champions tengah pekan ini. [initial]

 (as/rer)