
Bola.net - - CEO , Oscar Grau berjanji akan membeli Philippe Coutinho dari Liverpool pada bulan Januari yang akan datang. Bahkan, ia siap menjual pemain Barca lain agar transfer Coutinho bisa terlaksana.
Coutinho sejatinya sudah menjadi bidikan Barca sejak bursa transfer awal musim. Barca pun sudah bergerak untuk mendatangkan pemain berusia 25 tahun. Tapi, pihak Liverpool bersikeras untuk tidak melepas Coutinho dengan menolak tawaran Barca.
Lewat Grau, Barca dipastikan tidak menyerah dengan penolak Liverpool pada musim panas lalu. Mereka akan kembali berusaha membeli Coutinho pasca pergantian tahun.
"Kami siap membeli Coutinho di bursa transfer musim dingin, atau pemain manapun yang diminta oleh staf teknis klub," ucap Grau seperti dikutip dari Soccerway.
Philippe Coutinho
Grau tahu bahwa membeli Coutinho bukan perkara yang mudah, terutama terkait dengan urusan finansial. Jadi, Grau siap mengorbankan pemain lain dengan menjualnya agar punya cukup uang untuk bisa membeli pemain asal Brasil tersebut.
"Tapi, penting juga bagi kami untuk menyesuaikan diri. Jadi, jika ada pemain yang bergabung, pasti ada juga pemain yang keluar."
"Kami harus melupakan harga yang dibayar [oleh PSG] pada Neymar musim panas lalu. Setelah dipotong pajak, kami menerima pendapatan 188 juta euro dan itu memberi masukan dalam khas klub sebesar 144 juta euro," tutup Grau.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 10 Oktober 2017 21:36
-
Liga Spanyol 10 Oktober 2017 17:32
-
Liga Spanyol 10 Oktober 2017 16:10
-
Open Play 10 Oktober 2017 15:35
-
Liga Inggris 10 Oktober 2017 15:35
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:24
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:18
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 13:16
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 13:15
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:15
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...