
Bola.net - Ketika performa mulai menunjukkan tanda-tanda positif, Barcelona justru dihantam kabar buruk cedera panjang bintang muda mereka, Ansu Fati. Tentu ini jadi pukulan untuk Ronald Koeman.
Betapa tidak, Fati adalah salah satu pemain terbaik Barca sejauh ini. Ketika pemain-pemain lain masih kesulitan mencapai level terbaiknya, Fati selalu bisa diandalkan mencetak gol.
Bahkan torehan gol Fati lebih baik dari sang megabintang, Lionel Messi, yang entah mengapa musim ini tampak tidak seperti biasanya.
Advertisement
Beberapa waktu lalu Barca mengonfirmasi Fati cedera lutut parah dan bakal absen sampai setidaknya empat bulan usai menjalani operasi.
Apa dampak absennya Fati untuk Barca?
Harus beli pemain
Situasi sulit Barca dan cedera Fati ini pun memancing komentar legenda mereka, Rivaldo. Menurutnya, Barca harus segera mencari solusi jika tidak ingin terus merosot.
Tentu solusi yang dimaksud Rivaldo adalah pembelian penyerang lainnya, yang berarti harus menunggu sampai bursa transfer Januari mendatang.
"Saya sudah merasa bahwa Barcelona harus mendatangkan pemain lain sebelum cedera Ansu Fati, jadi sekarang saya rasa justru lebih butuh lagi," buka Rivaldo kepada Marca.
"Mereka harus mencoba merekrut satu atau dua striker jika ingin berjuang di Liga Champions."
Masalah untuk Koeman
Rivaldo punya alasan kuat mendorong Barca membeli striker baru. Menurutnya proyek Koeman saat ini sudah cukup menjanjikan, tapi masih membutuhkan amunisi yang tepat untuk meraih gelar.
"Koeman harus punya opsi lebih banyak di lini serang untuk merancang line-up yang mampu jadi penentu dan yang bisa kompetitif di laga besar, pada laga-laga penting," sambung Rivaldo.
"Ansu bermain baik, dia terus mendulang rasa percaya diri dan semakin berpengaruh untuk tim. Absennya dia bisa jadi sumber masalah lainnya untuk pelatih," tutupnya.
Sumber: Marca
Baca ini juga ya!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 12 November 2020 22:50
-
Liga Inggris 12 November 2020 18:40
-
Liga Italia 12 November 2020 16:40
Juventus Coba Telikung Barcelona untuk Transfer Memphis Depay
-
Liga Spanyol 12 November 2020 16:10
-
Liga Italia 12 November 2020 15:17
Penaldo atau Pessi: Catatan Kegagalan Penalti Ronaldo, Messi, dan Pemain Top Lainnya
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...