
Bola.net - - Musim 2018/19 belum juga memasuki tengah musim Barcelona sudah harus kehilangan satu pemainnya. Bukan karena pindah ke klub lain, tapi karena cedera yang membuatnya harus absen dalam durasi yang lama.
Barca baru saja mengkonfirmasi cedera yang dialami oleh gelandang serang Rafinha. Pemain asal Brasil tersebut akan absen hingga musim 2018/19 ini selesai.
Rafinha mengalami cedera saat sedang bermain untuk Barca. Dia mendapatkan cedera lutut pada laga melawan Atletico Madrid di Wanda Metropolitano, akhir November yang lalu. Cedera ini rupanya cukup parah bagi pemain 25 tahun.
Advertisement
Rafinha sendiri sejatinya bukan pemain utama di Barca. Dia kerap jadi pilihan kedua. Sejauh ini, Rafinha baru memainkan empat laga di La Liga dan dua laga di ajang Liga Champions.
Hingga Akhir Musim
Barcelona sejak awal memang sudah menduga jika cedera yang dialami oleh Rafinha cukup parah. Karena itu, mereka pun mengirim pemain yang musim lalu dipinjamkan ke Inter Milan ke dokter spesialis untuk menjalani operasi.
Operasi pun dilaporkan berjalan dengan lancar dan pihak medis mengkonfirmasi jika Rafinha akan absen hingga akhir musim.
"Rafinha telah menjalani operasi ligamen lutut kiri dengan lancar. Intervensi dilakukan oleh Dr. Ramon Cugat di bawah pengawasan tim medis klub, dia akan absen selama enam bulan," tulis situs resmi Barca.
💪 #ForçaRafinha
— FC Barcelona (@FCBarcelona) December 4, 2018
https://t.co/RKMlx3P0h8
Rafinha butuh waktu hingga enam bulan untuk sembuh dari cederanya. Namun, perkiraan waktu itu bisa menjadi lebih panjang lagi jika menghitung penyembuhan trauma dan adaptasi Rafinha agar bisa kembali bermain.
Bukan Cedera Pertama
Bagi Rafinha, ini bukan cedera parah pertama yang dia alami sepanjang karirnya. Saudara Thiago Alcantara ini sebelumnya juga sudah pernah mengalami cedera parah. Rafinha pernah cedera lutut kanan yang terjadi pada tahun 2015 yang lalu.
Akibat cedera tersebut, Rafinha harus absen bermain hingga 202 hari lamanya. Rafinha juga pernah mengalami cedera parah pada April 2017 silam. Lagi-lagi cedera di lutut kanan dan Rafinha harus absen bermain hingga 290 hari.
Berita Video
Berita video time out yang membahas tentang fakta menarik dari pemenang Ballon d'Or 2018, Luka Modric.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 4 Desember 2018 19:20
Kalah di Ballon d'Or, Messi Berencana Sapu Bersih Semua Trofi Juara
-
Liga Spanyol 4 Desember 2018 19:00
-
Liga Spanyol 4 Desember 2018 16:00
-
Liga Spanyol 4 Desember 2018 13:00
-
Liga Spanyol 4 Desember 2018 12:01
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...