Catat Tanggalnya! PSG Tentukan Tenggat Kepulangan Neymar ke Barcelona

Catat Tanggalnya! PSG Tentukan Tenggat Kepulangan Neymar ke Barcelona
Neymar (c) AP Photo

Bola.net - PSG sudah berusaha keras mempertahankan Neymar dalam beberapa tahun terakhir. Namun, sepertinya juara Ligue 1 ini mulai melunak dan siap melepas Neymar ke Barcelona jika harganya tepat.

Barca terus mencoba, bahkan berjuang keras pada bursa transfer musim panas lalu. Blaugrana diuntungkan dengan pergerakan Neymar yang mengusahakan kepindahannya sendiri.

Sekarang, menurut Sport, sepertinya tidak akan lama lagi Neymar bakal pulang ke Camp Nou. Tentu transfer ini tergantung pada bagaimana situasi bursa transfer pascapandemi virus corona nanti.

Sebab itu, PSG sudah menentukan sikap soal transfer Neymar ke Barcelona. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Dua Tahun Lagi

Seharusnya Neymar merupakan salah satu target utama Barca di bursa transfer mendatang. Namun, pandemi virus corona telah menyebabkan masalah finansial, Barca terpaksa berhemat.

Salah satu petinggi PSG, Leonardo, baru-baru ini buka suara soal situasi Neymar. Boleh saja Barca berniat mendapatkan penyerang Brasil itu, tapi PSG tidak mau membahasnya tanpa kejelasan.

"Tidak ada tanda-tanda bahwa dia [Neymar] tidak akan berada di sini [PSG] musim depan," ujar Leonardo.

"Dia masih punya dua tahun sisa dalam kontraknya dan kami hanya menatap ke depan. Kami ingin terus bergerak ke depan."

Artinya, komentar Lenoardo mengindikasikan bahwa PSG siap membiarkan kontrak Neymar berjalan sampai habis.

2 dari 2 halaman

Menunggu Musim Depan

PSG boleh jadi siap menunggu dua tahun lagi, tapi situasi ini bisa menguntungkan Barca musim depan. Kontrak Neymar bakal kedaluwarsa pada pertengahan tahun 2022 mendatang, Artinya musim depan adalah kesempatan terakhir PSG untuk menjual Neymar tidak dengan gratis.

Karena itulah Le Parisien percaya negosiasi Neymar dengan Barca lebih mungkin diselesaikan pada musim panas 2021 mendatang. Jelas harganya bakal lebih murah dari sekarang, tapi setidaknya PSG menegaskan posisi mereka.

"Kami tidak punya kesempatan untuk bicara banyak hal," ujar agen Neymar beberapa waktu lalu. Artinya, sampai saat ini, peluang Neymar pulang ke Barca masih sangat kecil.

Sumber: Sport