Castro: Denis Suarez ke Barca? Saya Tak Tahu Apapun

Castro: Denis Suarez ke Barca? Saya Tak Tahu Apapun
Denis Suarez. (c) AFP
Bola.net - Presiden Sevilla, Jose Castro, mengaku sama sekali tak tahu dengan rumor yang menyebutkan bahwa Denis Suarez bakal kembali ke Barcelona di tahun 2015.

Suarez merupakan pemain Barcelona yang dipinjamkan ke Sevilla selama dua musim, menyusul pembelian Ivan Rakitic di musim panas ini.

Namun menyusul penolakan banding dari CAS, yang sekaligus memastikan embargo transfer bagi Blaugrana, banyak pihak menilai klub bakal berusaha keras untuk memanggil pemain berusia 20 tahun itu lebih cepat dari masa peminjamannya yang disepakati semula.

"Kami tidak punya kabar apapun tentang itu. Saya tidak bisa memberi banyak penjelasan," tutur Castro pada Sport.

"Saya bisa tegaskan bahwa tidak akan ada pemain baru yang datang atau pemain yang pergi dari Sevilla dalam waktu dekat. Namun bursa akan dibuka dalam beberapa pekan mendatang dan apapun bisa terjadi. Jika Sevilla memang membutuhkan pemain anyar, pelatih akan memberitahukannya pada saya," pungkasnya. [initial]

 (spo/rer)