Casillas: Saya Memang Seorang Whistleblower

Casillas: Saya Memang Seorang Whistleblower
Casillas tanggapi tuduhan dengan santai. (c) AFP
Bola.net - Iker Casillas menanggapi isu yang mengatakan bahwa dirinya adalah whistleblower (penyebar rahasia) dari dalam tim Real Madrid. San Iker membantah semua tuduhan itu dengan santai dan penuh sindiran.

Beberapa waktu terakhir, Madrid memang sering diterpa isu tak sedap. Beberapa kali tim ibukota disebut mengalami perpecahan internal. Ada yang menuduh Casillas sebagai pihak yang menyebarkan perpecahan itu kepada media.

Setelah menang dari Ajax Amsterdam dalam pertandingan Liga Champions, Casillas menyempatkan diri menanggapi tuduhan itu. Sang kapten yang selalu terlihat kalem ini menulis di akun Facebok-nya.

"Menurut artikel anda, saya seorang whistleblower. Itu memang benar, saya mengakuinya. Ngomong-ngomong, saya juga yang menyebarkan kasus Faisan. Bahkan, saya juga yang menjadi whistleblower dalam kasus penipuan terbesar dalam sejarah: WATERGATE! hahahahaaaa... "

Gaya sarkastik yang dipakai Casillas berbeda dengan Sergio Ramos. Ramos pernah dikabarkan bersitegang dengan Jose Mourinho beberapa waktu lalu. Ramos membantah rumor itu dengan tegas, ia mengatakan bahwa hubungannya dengan sang pelatih baik-baik saja. (mrc/hsw)