Casillas: Saya Akan Ingat Yang Indah-indah Saja di Madrid

Casillas: Saya Akan Ingat Yang Indah-indah Saja di Madrid
Iker Casillas (c) AFP
Bola.net - Iker Casillas menyatakan harapannya untuk berbaikan dengan para pendukung Real Madrid. Dalam perpisahannya, Casillas mengakui bahwa ada banyak fans Madrid yang sudah tidak lagi menyukai dirinya.

Casillas memilih meninggalkan Los Blancos dan pindah ke Porto. Dalam perpisahan keduanya yang digelar di Santiago Bernabeu, Casillas berusaha memperbaiki hubungannya dengan para pendukung Madrid.

Ada banyak Madridista yang datang memberikan dukungan kepada Casillas dalam perpisahan itu. Namun Casillas juga menyadari bahwa ada banyak fans yang dalam beberapa waktu terakhir menginginkan kepergiannya.

"Saya yakin saya masih akan menjalani momen lain di stadion ini. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua fans Madrid yang selalu mendukung saya. Bagi mereka yang sudah tidak menyukai saya, saya minta maaf. Saya akan mengingat kenangan yang indah-indah, momen-momen terbaik dan trofi yang kami menangkan di Madrid," ujar Casillas seperti dilansir Marca.

Casillas segera terbang menuju Porto setelah perpisahannya selesai. Di Porto, eks kapten Madrid itu mendapatkan sambutan yang juga besar dari fans setempat. [initial]

 (mrc/hsw)